InFamous - Second Son [Preview]

Untuk sobat-sobat semua, ane mau share lagi game next-gen Action-Adventure yang patut di tunggu kehadirannya. Game ini lanjutan dari seri game yang sebelumnya yaitu InFamous 1 dan InFamous 2. Tanpa basa-basi lagi mari kita cek Preview-nya.


























Tahun 2009 menjadi tahun di mana dunia gaming diramaikan dengan kemunculan inFamous, game action nan menarik hasil garapan Sucker Punch Productions yang cukup berhasil di pasaran. Game ini menghadirkan konsep superhero yang baru, di mana kalian-lah yang akan menentukan nasib dari Cole MacGraft sang tokoh utama; apakah ia akan menjadi sosok yang disegani atau ditakuti oleh masyarakat. Dan melalui game keduanya, kisah perjuangan Cole dalam menghadapi musuh besarnya yang bernama The Beast pun berakhir dengan kematian sang tokoh utama. Namun di tahun ini, game inFamous kembali "dibangkitkan" melalui storyline dan juga karakter utama baru.





















Rise Of The Second Son

Cerita dalam Second Son mengambil setting waktu 7 tahun setelah event dalam inFamous 2 berakhir, di mana sebagian besar Conduit - orang-orang yang memiliki kekuatan super - musnah saat Cole mengaktifkan alat bernama Ray Field Inhibitor (RFI) untuk memusnahkan The Beast. Di sini gamer akan bertemu dengan Delsin Rowe, seorang street artist yang, entah bagaimana, menerima kekuatan super ketika berusaha menolong para penumpang dalam sebuah bus yang terbakar. Menyadari bahwa kini ia mempunyai ability untuk mengendalikan api dan asap, Delsin merasa senang dan berniat untuk memakainya demi kebaikan.

Namun bangkitnya kekuatan Delsin membuatnya menjadi sasaran Department of Unified Protection (alias DUP), badan pemerintah yang ditugaskan untuk mencegah terulangnya peristiwa yang terjadi di Empire City (inFamous) dan juga New Marais (inFamous 2), serta menangkap semua Conduit yang dianggap sebagai bioterrorist! Untuk itulah Delsin menjalani sebuah petualangan untuk mencari para Conduit lainnya, dan bekerjasama untuk membebaskan orang-orang yang ditahan oleh DUP.





















Through Fire And Flames

Berbeda dengan Cole yang memiliki kemampuan untuk mengendalikan listrik, ability yang dimiliki Delsin Crowe adalah mengontrol api serta asap. Dan berdasarkan trailer yang diperlihatkan oleh pihak developer, karena info mengenai inFamous: Second Son sendiri masih sedikit, kalian dapat menciptakan kehancuran yang jauh lebih dahsyat dibanding kedua game pendahulunya. Pasalnya, ia dapat membakar beragam benda dengan memakai fireball maupun men-charge objek tertentu dengan kekuatannya hingga berubah menjadi bom yang akan menghancurkan apapun di sekitarnya!!

Ia juga terlihat memakai beberapa jurus yang sama seperti milik Cole, diantaranya adalah Orbital Dop - yang bentuknya mirip dengan Thunder Drop - di mana Delsin akan terbang tinggi ke udara, lalu menukik turun dengan cepat sampai menghujam tanah hingga menciptakan sebuah ledakan yang akan mengenai apapun yang ada di sekitarnya. Ia juga bisa melewati beragam rintangan dengan mengubah tubuhnya menjadi asap. Dan selama dalam pertarungan, Delsin tidak hanya mengandalkan pada kekuatannya saja karena nampaknya ia juga menggunakan sejenis rantai untuk melancarkan melee attack, sama seperti Amp milik Cole dalam game inFamous 2. Yang menarik, ternyata kemampuan yang dimiliki oleh Delsin tidak berhenti pada mengendalikan asap dan api saja lho, karena menurut infonya ia juga bisa menyerap kemampuan Conduit lain!!

Memang kelihatannya ability milik Delsin terlalu dahsyat, namun hal ini sepadan dengan musuh-musuh yang dihadapinya selama dalam permainan. Pasalnya, dari trailer yang beredar, terdapat pasukan DUP yang juga mempunyai kemampuan super!! Mereka bisa melakukan teleport untuk menghindari serangan Delsin, bahkan menciptakan semacam platform di dinding, entah dari es maupun batuan, yang cukup sulit dijangkau sehingga mereka dapat menyerang jagoan kita dengan leluasa.





















Next-Generation InFamous

Sebagai game inFamous pertama yang akan dirilis di konsol generasi baru yakni PlayStation 4, terdapat banyak hal yang terasa jauh lebih spektakuler dibanding kedua game pendahulunya. Utamanya tentu dari tampilan graphic yang jelas nampak lebih mantap, baik tampilan dari semua karakter, objek di sekitarmu dan bahkan environment background. Selain itu, beragam special effect - utamanya efek serangan yang dilancarkan oleh Delsin - terasa jauh lebih mantap jika dibandingkan dengan serangan milik Cole. Bukan hanya tampilannya saja, tapi "bentuknya" pun lebih menarik.

Namun hal yang paling dahsyat adalah: semua serangan Delsin memiliki efek yang nyata pada objek atau lingkungan di sekitarmu. Pasalnya, serangan yang di lancarkan oleh jagoan kita bisa membuat lubang di dinding, menghanguskan koran atau kertas lainnya, dan masih banyak lagi. Pokoknya, benda apapun yang bisa dibakar atau terpengaruh oleh api bisa kalian hancurkan!! Nampaknya seperti sebuah mimpi, tapi dengan kemampuan yang dimiliki PlayStation 4 nampaknya semua itu bisa dimungkinkan.
 
Publisher: Sony Computer Entertainment
Developer: Sucker Punch Productions
Genre: Action-Adventure
Release: TBA
Available on: PlayStation 4

Source: [Click]
 




















Bagaimana Preview game next-gen kali ini? Mantap bukan? Tapi sayang, karena InFamous series adalah Exclusive Sony, maka game ini hanya dapat di mainkan oleh console buatan Sony sendiri yaitu PlayStation 4, InFamous Second Son tidak rilis di PlayStation 3 ya. Dan gameplay-nya bisa dilihat disini:


0 comments: